Sudin Dukcapil Jaksel akan Rekam Data E-KTP di 34 SMA/SMK
access_time Selasa, 08 Januari 2019 11:19 WIB
remove_red_eye 2184
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : Rio Sandiputra
Sebanyak 34 SMA/SMK sederajat akan disambangi oleh Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Selatan. Tujuannya sebagai program jemput bola perekaman data siswa sekolah yang akan masuk usia 17 tahun hingga Maret 2019 ini.
Hasil pelayanan tersebut nantinya akan didistribusikan langsung oleh Sudin Dukcapil ke sekolah-sekolah yang dilakukan perekaman
Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Selatan, Abdul Haris mengatakan, ada satu sekolah yang sudah disambangi pada Desember 2018 lalu, yakni SMKN 20, di Cilandak.
"Targetnya siswa yang akan berusia 17 tahun. Kita mulai pada 10 Januari," ujar Abdul Haris, Selasa (8/1).
Sudin Dukcapil Jaksel Distribusikan 2.092 KTP ElektronikKasie Pendaftaran Pelayanan Penduduk Sudin Dukcapil Jakarta Selatan, Endang Susilowati menambahkan, tanggal 10 Januari mendatang kita akan datangi SMK Negeri 28 di Jalan Maritim No 26, Cilandak, untuk pelayanan perekaman data e-KTP.
“Hasil pelayanan tersebut nantinya akan didistribusikan langsung oleh Sudin Dukcapil ke sekolah-sekolah yang dilakukan perekaman. Sehingga siswa tidak perlu ke keluarahan. Pendistribusian dilakukan yakni H-3 sebelum Pilpres 2019,” tandasnya.