You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Tiga RSUD Lengkapi Syarat Akreditasi
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dua RSUD Tipe D Tetap Bisa Layani Pasien BPJS

Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi DKI Jakarta memastikan pasien yang menjadi peserta Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan tetap bisa mendapatkan layanan kesehatan di  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D Jati Padang dan RSUD Tipe D Kebayoran Lama.

Jadi tidak ada masalah, termasuk untuk pasien rujukan

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Khafifah Any mengatakan, saat ini bagi pasien pemegang kartu BPJS Kesehatan tetap bisa mendapatkan layanan kesehatan karena sudah direncanakan dan tetap dilanjutkan di tahun 2019.

"Kerja sama dengan BPJS Kesehatan masih bisa berlanjut. Jadi tidak ada masalah, termasuk untuk pasien rujukan," terangnya.

Sudinkes Jaktim Gelar Puncak Peringatan 54 Tahun HKN

Khafifah menjelaskan, saat ini proses akreditasi kedua RSUD Tipe D tersebut masih berjalan sebagaimana ketentuan yang harus ditaati agar bisa tetap menjalin kerja sama dengan BPJS Kesehatan.

"Kita tinggal melengkapi syarat-syarat untuk mendapatkan sertifikat akreditasi sesuai dengan standar dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit atau KARS," ujarnya, Selasa (8/1).

Ia menambahkan, khusus untuk RSUD Tipe D Cipayung, Jakarta Timur, memang belum melayani pasien BPJS Kesehatan karena tergolong baru dan masih dalam proses kredensial (pengesahan).

"Kita pastikan tahun ini ketiga RSUD itu sudah terakreditasi. Perlu waktu sekitar enam bulan untuk proses akreditasi," tandasnya.

Untuk diketahui, akreditasi rumah sakit diatur dalam Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit, Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 56 Tahun 2014 tentang Klasifikasi dan Perizinan Rumah Sakit, serta Permenkes Nomor 34 Tahun 2017 tentang Akreditasi Rumah Sakit.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4536 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1394 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1324 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1290 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye878 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik