You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Petugas Evakuasi Pohon yang Tumbang di Jalan Taman Suropati
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Belasan Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Jalan Taman Suropati

Petugas gabungan melakukan evakuasi pohon mahoni berdiameter satu meter dengan tinggi sekitar 10 meter yang tumbang di Jalan Taman Suropati, Kelurahan Menteng, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (14/1).

Saat tumbang, pohon menutupi jalan di sekitar Taman Suropati. Berdekatan dengan rumah kediaman duta besar Amerika Serikat

Diduga pohon yang berusia puluhan tahun tersebut mengalami pengeroposan.

Lurah Menteng, Agus Sulaeman mengatakan, tidak ada hujan atau angin kencang yang menyebabkan pohon tersebut tumbang.

Petugas Evakuasi Pohon Tumbang di Pekayon

"Saat tumbang, pohon menutupi jalan di sekitar Taman Suropati. Berdekatan dengan rumah kediaman duta besar Amerika Serikat," ujar Agus, Senin (14/1).

Sebanyak enam orang petugas PPSU Menteng dan delapan petugas dari Sudin Kehutanan Jakarta Pusat dikerahkan untuk melakukan evakuasi. Petugas memotong kecil bagian pohon dengan gergaji mesin agar mudah dievakuasi.

"Langsung dipotong-potong pohonnya menjadi bagian-bagian yang kecil dan dimasukkan ke dalam truk. Tidak ada korban. Kemungkinan besar tumbang karena sudah sangat tua pohonnya, akarnya sudah keropos," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1231 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1166 personTiyo Surya Sakti
  3. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1166 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1135 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1063 personNurito