Sampah di Kolong Tol Wiyoto Wiyono Ditarget Bersih Pekan Depan
access_time Senin, 14 Januari 2019 20:13 WIB
remove_red_eye 2233
person Reporter : Budhi Firmansyah Surapati
person Editor : Budhy Tristanto
Proses pembersihan sampah di kolong Tol Wiyoto Wiyono, wilayah RW 08, Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, yang dilakukan 200 petugas gabungan dari Sudin LH dan PPSU, ditargetkan bakal selesai pekan depan.
Kemungkinan pembersihan rampung sepekan ke depan
Kepala Suku Dinas LH Jakarta Utara, Slamet Riyadi mengatakan, lamanya waktu pembersihan lantaran lokasi tidak dapat diakses oleh alat berat, sehingga terpaksa dilakukan secara manual.
"Pengangkutan dari lokasi pun dilakukan hanya menggunakan gerobak motor (germor) dan gerobak dorong. Kami mengerahkan sebanyak 30 germor," ujar Slamet, Senin (14/1).
200 Personel Gabungan Bersihkan Sampah Kolong Tol di PapanggoHingga siang tadi, sambung, pihaknya sudah berhasil mengangkat 100 meter kubik sampah.
"Kemungkinan pembersihan rampung sepekan ke depan," tandasnya.