You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perbaikan Turap Saluran PHB Swadarma Rampung
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Perbaikan Turap Saluran PHB Swadarma Rampung

Satpel Sumber Daya Air Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, telah rampung melakukan perbaikan turap yang rusak di Saluran PHB Jalan Swadarma Raya. Perbaikan dilakukan karena turap telah rapuh dimakan usia.

Perbaikan sudah dilakukan sejak Senin (14/1) dan hari ini telah rampung 100 persen

Kepala Satpel SDA Pesanggrahan, Eli Menawan Sari mengatakan, turap yang rusak panjangnya mencapai dua meter, dengan ketinggian tiga meter. "Perbaikan sudah dilakukan sejak Senin (14/1) dan hari ini rampung 100 persen," katanya Rabu (16/1).

Sebanyak 10 Satgas SDA Kecamatan Pesanggrahan dikerahkan untuk memperbaikinya.

Saluran PHB Jalan Haji Ali Kelurahan Tengah Dibersihkan

Sedangkan material yang digunakan berupa batu kali, semen, dan pasir. Selain itu fondasi baru juga dibuat dari besi dengan lebar 30x30 sentimeter persegi, dan panjang dua meter. Sedangkan tulang vertikalnya berukuran 30x30 sentimeter dan tinggi tiga meter.

"Dengan dibangunya fondasi baru dan perbaikan ini, diharapkan turap tersebut lebih kokoh dan awet,"

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito