You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengelola Rusun Nagrak Dilatih Tangani Kebakaran
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pengelola Rusun Nagrak Dilatih Tangani Kebakaran

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu menggelar pelatihan penanganan kebakaran di Rumah Susun (Rusun) Nagrak, Jl Sarang Bango, Kelurahan Marunda, Kecamatan Cilincing.

Kita juga bentuk tim MKKG yang dapat melakukan evakuasi dan pemadaman secara cepat bila rusun sudah dihuni

Kegiatan diikuti 60 peserta terdiri dari pengelola, tenaga enginering dan pengamanan rusun.

Sosialisasi Penanganan Kebakaran Digelar di Rusun Kebon Kosong

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu, Satriadi Gunawan menjelaskan, pelatihan diberikan agar pihak pengelola sudah memahami cara penanganan kebakaran, apabila rusun ini sudah dihuni nanti.  

"Saat ini rusun memang belum dihuni. Sengaja kita menyasar pengelola agar saat dihuni tahu cara proteksi kebakaran yang terpasang di rusun," ujarnya, Selasa (29/1).

Dengan pertimbangan itu, pihaknya menyampaikan pengetahuan dasar tentang proteksi yang ada di rusun seperti APAR dan hidran sebagai salah satu materi dalam pelatihan.

"Kita juga bentuk tim MKKG yang dapat melakukan evakuasi dan pemadaman secara cepat," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye902 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito