Kebakaran di Pondok Kelapa Berhasil Dipadamkan
access_time Senin, 18 Februari 2019 15:28 WIB
remove_red_eye 1517
person Reporter : Nurito
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Kebakaran di salah satu toko material yang ada di Jl Raya Pondok Kelapa, RT 06/09, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur berhasil dipadamkan.
Api berhasil kita padamkan dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut,
Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, dugaan sementara kebakaran dipicu hubungan arus pendek listrik. Kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 dan 30 menit kemudian api berhasil dipadamkan.
"
Api berhasil kita padamkan dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, " ujarnya, Senin (18/2).Kebakaran di Jl Bala Dewa Berhasil DipadamkanDitambahkan Gatot, untuk memadamkan kobaran api, pihaknya mengerahkan sebanyak delapan unit mobil pemadam kebakaran.
Selanjutnya kasus kebakaran ini ditangani Kepolisian Sektor Duren Sawit.