You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Dinas SDA Bangun 3 SWRO di Kepulauan Seribu Tahun Ini
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Dinas SDA Tambah Tiga SWRO di Kepulauan Seribu Tahun Ini

Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta akan menambah sebanyak tiga instalasi pengolahan air (IPA) dengan teknologi sea water reverse osmosis (SWRO) di Kabupaten Kepulauan Seribu pada tahun 2019.

Saat ini sedang proses lelang

Tiga unit IPA SWRO tersebut akan dibangun di Pulau Tidung, Pulau Lancang, serta satu lokasi di Pulau Kelapa dengan cakupan distribusi hingga Pulau Harapan.

Kepala Dinas SDA DKI Jakarta, Teguh Hendarwan mengatakan, untuk IPA SWRO di Pulau Lancang berkapasitas 1,5 liter per detik, Pulau Tidung 3 liter per detik, dan di Pulau Kelapa berkapasitas lima liter per detik.

Dinas SDA Uji Coba Kualitas Air SWRO di Pulau Panggang

"IPA SWRO sangat perlu dibangun untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi warga di Kepulauan Seribu," ujarnya, Selasa (19/2).

Teguh menjelaskan, di tahun 2019 pihaknya juga akan melakukan peningkatan cakupan jaringan IPA di Pulau Pramuka dan Pulau Panggang yang sudah selesai dibangun pada tahun lalu. Untuk pembangunan tiga unit IPA SWRO dan peningkatan jaringan di Pulau Pramuka dan Pulau Panggang dianggarkan sebesar Rp 70 miliar.

"Saat ini sedang proses lelang. Targetnya, April sudah kontrak dan pembangunan selesai paling lambat akhir Desember," terangnya.

Ia menambahkan, tahun lalu Dinas SDA sudah membangun empat IPA SWRO, masing-masing di Pulau Kelapa Dua, Pulau Panggang, Pulau Pramuka, dan Pulau Payung.

"Kami ingin semua warga di Kepulauan Seribu bisa memperoleh akses air bersih untuk kebutuhan sehari-hari mereka," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. DKI Antisipasi Turunnya Kualitas Udara Jelang Kemarau

    access_time07-05-2024 remove_red_eye3272 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best CSR Award 2024

    access_time08-05-2024 remove_red_eye2877 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. 40 PPSU Bersihkan Sampah di Pinggir Kali Angke

    access_time07-05-2024 remove_red_eye2687 personTP Moan Simanjuntak
  4. Pekan Imunisasi Dunia Digelar di RPTRA Susukan Ceria

    access_time08-05-2024 remove_red_eye2592 personNurito
  5. Sudinsos Jakbar Salurkan Bantuan Logistik Penyintas Kebakaran Kapuk

    access_time07-05-2024 remove_red_eye2523 personTP Moan Simanjuntak