You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kelurahan Semper Timur Kampanyekan Tumbler ke Sekolah
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kelurahan Semper Timur Kampanyekan Tumbler ke Sekolah

Jajaran Kelurahan Semper Timur, menggelar kampanye pengunaan tumbler di Sekolah Daarul Maarif, Jl Madya Kebantenan, Semper Timur, Cilincing, Jakarta Utara.

Kita harap penggunaan tumbler menjadi budaya bagi generasi penerus dan efeknya bisa mengurangi volume sampah

Lurah Semper Timur, Cahyo mengatakan, kegiatan ini sekaligus menyosialisasikan pengurangan penggunaan wadah berbahan plastik dan menjaga dampak negatifnya. Selain itu, kegiatan juga untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional 2019.

"Ini salah satu gerakan kampanye nasional yang perlu kita laksanakan dengan baik antara pemerintah dan masyarakat," ujarnya, Rabu (20/2).

Puskesmas Kecamatan Cilincing Pawai Kampanye ASI

Dijelaskan Cahyo, pihaknya sengaja menyasar sekolah dengan pertimbangan membangun kesadaran sejak dini. Karena itu, kampanye ini akan terus dilaksanakan ke sekolah-sekolah lain di wilayahnya.

"Kita harap penggunaan tumbler menjadi budaya bagi generasi penerus dan efeknya bisa mengurangi volume sampah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1487 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1476 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1237 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1126 personFolmer