You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PPSU Kelurahan Bintaro Manfaatkan 8000 Lahan Untuk Urban Farming
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Kelurahan Bintaro Siapkan Lahan untuk Urban Farming

Lahan seluas 8.000 meter persegi di RW 15, Kelurahan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, saat ini sedang disiapkan untuk urban farming atau pertanian kota. Ini dilakukan selain untuk memanfaatkan lahan tidur, juga dalam rangka mendukung program ketahanan pangan.

Sebagian sudah kita tanami jagung dan alpukat cipedak. Ini sedang dipersiapkan lagi lahan yang nantinya kita tanami jahe dan buah naga

Lurah Bintaro, Dimas Prayudi mengatakan, lahan tersebut milik Pemprov DKI, kewajiban dari pengembang perumahan Bukit Mas. Nantinya setelah selesai ditata, akan ditanami pohon produktif.

"Sebagian sudah kita tanami jagung dan alpukat cipedak. Ini sedang dipersiapkan lagi lahan yang nantinya kita tanami jahe dan buah naga," ujar Dimas, Rabu (27/2).

Petugas PPSU Bersihkan Saluran Bintaro Permai V

Menurut Dimas, dengan adanya urban farming bisa juga meningkatkan gizi masyarakat. Jika sudah panen, hasilnya akan diperuntukkan bagi masyarakat dan petugas penanganan prasarana dan sarana umum (PPSU).

"Kita akan bagikan nanti kepada masyarakat dan petugas PPSU. Yang penting lahan ini harus dijaga bersama agar tidak rusak," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye14098 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1991 personNurito
  3. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye1689 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1355 personFolmer
  5. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1091 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik