You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembahasan Tarif MRT akan Dilakukan Secara Transparan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pembahasan Tarif MRT Dilakukan Secara Transparan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan pembahasan tarif Moda Raya Terpadu (MRT) Jakarta dilakukan secara transparan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI.

Nanti akan dibahas dan ada hitungannya saat pembahasan dengan DPRD DKI,

Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda DKI Jakarta, Sri Haryati mengatakan, pembahasan tarif ini akan dilaksanakan secara intensif dan transparan. Selain itu, pembahasan tarif juga melibatkan ahli, komunitas dan cendekiawan.

"Saat ini sedang proses. Nanti akan dibahas dan ada hitungannya saat pembahasan dengan DPRD DKI," ujarnya, Jumat (1/3).

Anies Segera Bahas Tarif MRT dengan Legislatif

Sri menjelaskan, pembahasan hanya difokuskan pada tarif MRT yang dijadwalkan beroperasi akhir Maret 2019. Artinya, pembahasan nantinya belum mencakup tarif MRT yang akan terintegrasi dengan moda transportasi lainnya seperti layanan Transjakarta.

"Sementara kita akan bahas tarif keretanya dulu. Setelah selesai, baru bahas tarif integrasinya dengan DPRD," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Sekretaris Komisi A Mujiyono Setujui Kenaikan Gaji PJLP Gulkarmat

    access_time25-10-2024 remove_red_eye2168 personDessy Suciati
  2. Siap Digelar, Ini Tema Debat Kedua Pilkada Jakarta 2024

    access_time26-10-2024 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Crossing Saluran di Jl Jambore Cibubur Mulai Terpasang

    access_time25-10-2024 remove_red_eye1167 personNurito
  4. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1003 personTiyo Surya Sakti
  5. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye988 personAldi Geri Lumban Tobing