Petugas Gulkarmat Evakuasi Sarang Tawon di Jl Raya Bogor
access_time Kamis, 14 Maret 2019 09:46 WIB
remove_red_eye 1301
person Reporter : Nurito
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Evakuasi sarang tawon berdiameter 60 cm di Jl Raya Bogor KM. 26 Kelurahan Ciracas, Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur diapresiasi warga.
Terimakasih karena perugas telah memberikan respon cepat dan berhasil mengevakuasi sarang tawon
Ngadiatno (45), seorang warga menyampaikan apresiasi kepada petugas karena telah memberikan respon cepat dan berhasil mengevakuasi sarang tawon tersebut.
Petugas Gulkarmat Evakuasi Dua Sarang Tawon di Jakarta Timur"Terimakasih karena perugas telah memberikan respon cepat dan berhasil mengevakuasi sarang tawon," ujarnya, Kamis (14/3).
Sementara, Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Pneyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, evakuasi sarang tawon dilakukan untuk merespon aduan masyrakat.
"Untuk mengevakuasi sarang tawon ini kami mengerahkan 7 personel Gulkarmat Jakarta Timur," tandasnya.