You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Semper Barat Manfaatkan Aplikasi Pengelolaan Administrasi
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Warga Semper Barat Manfaatkan Aplikasi Pengelolaan Administrasi

Warga RW 05 Kelurahan Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, memanfaatkan sistem aplikasi e-letter untuk memudahkan proses administrasi organisasi Karang Taruna.

Inovasi ini ke depannya saya harap bisa bermanfaat tidak hanya bagi pemuda di RW 05, tapi juga se-Jakarta Utara

Ketua Karang Taruna RW 05 Kelurahan Semper Barat, Batu Trya menjelaskan, penggunaan aplikasi ini untuk mempermudah pengurus mengelola proses surat menyurat dengan menggunakan telepon seluler.

Aplikasi Jakarta Aman Diluncurkan

"Jadi aplikasi berfungsi menyederhanakan surat menyurat dalam format yang disediakan fitur aplikasi. Outputnya sudah dalam bentuk PDF," katanya, Senin (25/3).

Selain pemanfaatan aplikasi e-letter, lanjut Bayu, pihaknya juga tengah mengembangkan aplikasi event yang berfungsi mengingatkan agenda kegiatan bagi para pengurus.

Berkat pemanfaatan aplikasi yang dimiliki ini, Karang Taruna RW 05 Semper Barat berhasil merebut juara kedua pemuda pelopor tingkat kota di bidang teknologi informasi dan akan mewakili Jakarta Utara berkompetisi ke tingkat provinsi.

Ketua RW 05 Semper Barat, Hassanudin berharap, pemanfaatan aplikasi ini semakin memotivasi pemuda di wilayahnya untuk terus berprestasi.

"Inovasi ini ke depannya saya harap bisa bermanfaat tidak hanya bagi pemuda di RW 05, tapi juga se-Jakarta Utara," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye2687 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Aturan Jam Kerja ASN Pemprov DKI Selama Ramadan 2025

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Disparekraf Atur Jam Operasional Usaha Pariwisata dan Hiburan saat Ramadan

    access_time28-02-2025 remove_red_eye1126 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Masjid Fatahillah Balai Kota DKI Sediakan Takjil Gratis Selama Ramadan

    access_time01-03-2025 remove_red_eye1074 personFolmer
  5. Transjakarta Terapkan Prosedur Terbaru dalam Laporan Barang Tertinggal

    access_time03-03-2025 remove_red_eye1042 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik