DWP Provinsi DKI Siapkan Kegiatan Sosial untuk Ramadan
Santunan ini rutin diadakan setiap bulan Ramadan. Tahun ini akan diadakan di minggu ketiga Ramadan,
Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi DKI Jakarta telah menyiapkan serangkaian kegiatan sosial pada Ramadan 1440 Hijriah. Salah satunya santunan untuk ratusan anak yatim dan kaum dhuafa di Jakarta.
Ketua DWP Provinsi DKI Jakarta, Rusmiati Saefullah mengatakan, kegiatan sosial yang digelar pihaknya bertujuan membantu warga kurang mampu agar bisa memenuhi kebutuhan pokok sehingga bisa fokus beribadah khususnya saat bulan Ramadan.
DWP DKI Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di RPTRA Rasela"Santunan ini rutin diadakan setiap bulan Ramadan. Tahun ini akan diadakan di minggu ketiga Ramadan," ujar Rusmiati Saefullah, Rabu (24/4).
Dikatakan Rusmiati, rencananya santunan tersebut akan diberikan berbentuk uang dan bahan kebutuhan pokok. Dananya sendiri didapat dari anggota DWP dan para donatur.
"Saat ini sumbangan tengah dikumpulkan. Harapan kami semua anggota menyumbang. Rencananya akan diadakan di Masjid Hasyim Ashari Jakarta Barat," tandasnya.