You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Bakal Luncurkan Video Vibrant Jakarta
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Bakal Luncurkan Video Vibrant Jakarta

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan meluncurkan penayangan video berjudul Vibrant Jakarta saat HUT ke-492 kota Jakarta pada 22 Juni mendatang.

menampilkan sebuah wajah baru Jakarta,

Vibrant Jakarta adalah video pariwisata internasional yang menampilkan berbagai sisi Jakarta mulai dari gedung bertingkat, infrastruktur baru, keanekaragaman budaya, dan keramahan warganya.

Video ini disutradarai oleh anak bangsa yang berkarir di Hollywood, Livi Zheng. Untuk menghasilkan karya terbaik dan spektakuler, Livi mengajak timnya dari Amerika Serikat untuk terlibat dalam proses pembuatan video.

50 Neon Box Bertuliskan Dirgahayu Kota Jakarta Dipasang di Jakpus

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) DKI Jakarta, Edy Junaedi mengatakan, video Vibrant Jakarta ini merupakan video resmi untuk mempromosikan Jakarta baik dari sisi wisata, budaya, infrastruktur, kuliner, dan potensi-potensi lainnya.

"Apa-apa saja potensi-potensinya nanti dalam video ini seluruhnya lengkap. Jadi menampilkan sebuah wajah baru Jakarta bukan hanya dari sisi infrastrukturnya, tapi juga kehangatan warganya," ujarnya, saat melakukan konferensi pers Video Pariwisara Vibrant Jakarta di Ruang Strategic Communication Center, Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (21/6).

Edy berharap dengan video ini dapat semakin meningkatkan lagi promosi wisata DKI Jakarta dan jumlah kunjungan wisata ke Jakarta.

"Tahun 2018 Jakarta dikunjungi 2,2 juta wisatawan mancanegara, tahun ini targetnya 2,9 juta. Harapannya di akhir tahun 2022 bisa mencapai angka 5 juta kunjungan wisatawan mancanegara," terangnya.

Sementara, Sutradara Video Vibrant Jakarta, Livi Zheng mengluturkan, merupakan kehormatan baginya dipercaya untuk menyutradarai video resmi untuk mempromosikan Jakarta.

"Saya dipercaya Pemprov DKI Jakarta untuk menyutradari video Vibrant Jakarta dan ikut meramaikan HUT Jakarta pada tahun ini," ungkapnya.

Livi menambahkan, judul Vibrant Jakarta dipilih karena ingin menggambarkan Jakarta dengan sisi budayanya yang kaya, modern, dan metropolitan, namun tetap memancarkan kehangatan dan menghargai berbagai budaya Indonesia yang bersatu di Jakarta.

"Saya baru kali ini ke Jakarta. Jakarta menyimpan banyak keseruan. Pengalaman jalan kaki di tengah kota Jakarta juga sangat nyaman," ungkapnya.

Proses pengambilan gambar Vibrant Jakarta sendiri memakan waktu tiga minggu dengan konsep yang dirembukkan bersama dengan Livi dan tim, Disparbud, dan Diskominfotik DKI Jakarta.

Beberapa lokasi syuting Vibrant Jakarta yakni, JPO Sudirman, Terowongan Kendal, Halte Transjakarta, Bundaran HI dan pelican crossingnya, Jakarta International Velodrome, Jakarta International Equestrian Park, Ancol, MRT, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, GPIB Immanuel, Pura Adhitya Jaya, Vihara Dewi Kwan Im : Jin De Yuan, Petak Sembilan, Trotoar, pedagang kaki lima, gedung Intiland, Kampung Berseri RW 1 Sunter, Taman Lapangan Banteng, Restoran Tugu Kuntskring Paleis, Restoran Nusa Gastronomy, Kota Tua.

"Banyak sekali tempat dan destinasi yang menarik dan bagus-bagus untuk syuting," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati