You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Komisi C DPRD DKI Gelar Rapat Dengan BPBUMD
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Komisi C DPRD DKI Gelar Rapat Kerja dengan BPBUMD

Komisi C DPRD Provinsi DKI Jakarta menggelar rapat kerja bersama Badan Pembina BUMD (BPBUMD) sebagai tindak lanjut dari Pelaksanaan Pertanggungjawaban APBD (P2APBD) Provinsi DKI Jakarta tahun anggaran 2018.

Harapannya, ke depan BP BUMD bisa lebih maksimal lagi agar dapat meningkatkan deviden Pemprov DKI Jakarta,

DPRD DKI Gelar Rapat Paripurna Pandangan Umum Fraksi

Ketua Komisi C DPRD DKI Jakarta, Santoso mengatakan, rapat tersebut digelar untuk mengetahui neraca keuangan masing-masing BUMD di sepanjang tahun 2018.

Ia mengatakan, secara realisasi telah memenuhi target, namun besarannya masih kecil.

"Harapannya, ke depan BPBUMD bisa lebih maksimal lagi agar dapat meningkatkan deviden Pemprov DKI Jakarta,” ujar Santoso, usai rapat di gedung DPRD DKI Jakarta, Selasa (2/7).

Ditambahkan Santoso beberapa realisasi BUMD dengan penghasilan laba bersih dan deviden terbaik, yaitu, PT Food Station Tjipinang Jakarta (FSTJ) sebesar Rp 30,2 miliar (186,20 persen), PT Pembangunan Jaya Ancol sebesar Rp 226 miliar (118 persen), serta PT Jakarta International Ecogreen Pulogadung (JIEP) sebesar Rp17,4 miliar (10,7 persen).

Meski demikian, Santoso menilai BPBUMD tetap harus terus mencari alternatif solusi peningkatan terhadap nilai laba bersih dan deviden yang didapat masing-masing BUMD.

"Salah satunya, mendorong BUMD tidak tergantung dengan Penyertaan Modal Daerah (PMD)," jelasnya.

Kepala BPBUMD DKI Jakarta, Riyadi menuturkan pihaknya terus mengoptimalkan kinerja masing-masing BUMD. Ia mengatakan, hal tersebut terlihat dari capaian total realisasi keseluruhan BUMD sebesar Rp 592,9 miliar dari target penetapan Rp 539,9 miliar di sepanjang tahun 2018.

Dengan kata lain, realisasi pada 2018  ada peningkatan dari target APBD penetapan awal dengan realisasinya.

"Ke depan kami akan terus mengevaluasi neraca keuangan masing-masing BUMD untuk menjaga tren positif tersebut dalam APBD DKI Jakarta 2019," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1216 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1100 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1042 personNurito
  4. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye848 personTiyo Surya Sakti
  5. Heru Harap Transportasi Publik Jakarta Terintegrasi Menyeluruh

    access_time17-09-2024 remove_red_eye778 personBudhi Firmansyah Surapati
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved