You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Fery Farhati Kunjungi Acara Gebyar Bunga di Pasar Rawa Belong
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Fery Farhati Kunjungi Acara Gebyar Bunga di Pasar Rawa Belong

Ketua Tim Penggerak PKK DKI Jakarta, Fery Farhati Ganis, mengunjungi acara Gebyar Bunga 2019 di Pasar Rawa Belong, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (23/7).

Pasar Bunga Rawa Belong ini sudah terkenal di mancanegara sebagai sentra bunga terbesar di Indonesia,

Fery Farhati mengatakan, acara yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini menjadi ajang untuk mempromosikan Pasar Bunga Rawa Belong sebagai salah satu destinasi wisata di Ibukota.    

"Pasar Bunga Rawa Belong ini sudah terkenal di mancanegara sebagai sentra bunga terbesar di Indonesia. Beranekaragam jenis bunga tersedia sehingga banyak wisatawan asing yang berkunjung ke pusat penjualan bunga ini," ujarnya.

Yuk ke Gebyar Bunga 2019 di Pasar Bunga Rawa Belong

Selain mempromosikan Pasar Rawa Belong, sambungnya, acara yang diisi dengan berbagai kegiatan ini juga diharapkan dapat meningkatkan keterampilan kaum ibu binaan Dinas KPKP DKI dalam merangkai bunga sehingga nantinya bisa meningkatkan ekonomi keluarga.

"Keterampilan merangkai bunga yang dilakukan oleh Dinas KPKP DKI Jakarta semoga mampu menambah penghasilan bagi keluarga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4097 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2793 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1781 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1572 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1438 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik