You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kampanye Gemarikan di Jakut Targetkan Sentuh 6.200 Siswa
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Kampanye Gemarikan di Jakut Ditarget Sasar 6.200 Siswa

Orang tua harus menjadi contoh konsumsi ikan bagi anak,

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara, meluncurkan kampanye gerakan memasyarakatkan makan ikan (Gemarikan) ke 31 sekolah dasar yang tersebar di enam wilayah kecamatan. Ditargetkan, kampanye gerakan ini menyasar 6.200 siswa.

Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, Gemarikan merupakan gerakan positif dalam membiasakan masyarakat mengonsumsi ikan sedari dini.

Sudin KPKP Jaksel Kampanyekan Gemarikan Bagi Pelajar di Pancoran

"Harapan kami agar konsumsi makan ikan dimulai sedari dini. Dalam artian mulai membiasakan dari anak," katanya, Rabu (24/7).

Dijelaskannya, ikan memiliki kandungan zat yang baik mulai dari protein, vitamin, hingga omega 3 yang sangat baik untuk tumbuh kembang anak dan meningkatkan kecerdasan.

Menurutnya, gerakan ini juga dapat meningkatkan nilai perekonomian keluarga dengan menjual makanan olahan ikan yang menarik dikonsumsi. Apalagi, Jakarta Utara termasuk wilayah pesisir yang mudah memperoleh ikan, baik melalui laut maupun pemberdayaan bibit ikan tambak.

"Melalui gerakan ini, banyak masyarakat semakin sadar untuk mengonsumsi ikan. Orang tua harus menjadi contoh konsumsi ikan bagi anak," tukasnya.

Kepala Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Jakarta Utara, Rita Nirmala menerangkan, Gemarikan akan disosialisasi di enam kecamatan dan 31 kelurahan di Jakarta Utara. Sosialisasi diutamakan pada sejumlah siswa di berbagai sekolah.

"Hari ini ada 600 siswa yang hadir dari tiga sekolah berbeda. Kita akan kampanyekan gerakan ini hingga September," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Besok, Festival Urban Farming Kembali Digelar

    access_time09-07-2025 remove_red_eye2402 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Genangan di Kecamatan Penjaringan Cepat Ditangani

    access_time07-07-2025 remove_red_eye1683 personAnita Karyati
  3. Pimpinan Operator dan Mitra Diajak Merasakan Layanan Transjakarta

    access_time10-07-2025 remove_red_eye1185 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye799 personFakhrizal Fakhri
  5. Pengurus IKAL DKI Jakarta 2025–2030 Resmi Dilantik

    access_time09-07-2025 remove_red_eye696 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik