You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Rumah Pompa BGR Ditarget Rampung Desember
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pembangunan Rumah Pompa BGR Ditarget Rampung Desember

Pembangunan Rumah Pompa BGR di Jl Bukit Gading Raya, Kelurahan Kelapa Gading Barat, Kelapa Gading, Jakarta Utara yang dimulai sejak akhir Juni lalu ditargetkan rampung Desember 2019..

Saat ini fokus kita lakukan pendalaman,

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara, Adrian Mara Maulana mengatakan, pembangunan pompa tersebut dilakukan untuk mengatasi genangan di kawasan Jl Bukit Gading Raya, Raya Gading Kirana dan Boulevard Barat.

Pembangunan Rumah Pompa di Jakut Masuk Tahap Lelang

"Pembangunan dimulai sejak akhir Juni dan ditargetkan rampung pada Desember 2019," ujarnya, Senin (5/8).

Dijelaskan Adrian, pembangunan fisik dengan anggaran sekitar Rp 21,1 miliar ini meliputi pendalaman aliran long storage BGR hingga empat meter. Sebanyak dua jembatan di depan Markas POMAL juga akan dihancurkan.

Sebagai gantinya, akan dibangun dua jembatan menggunakan material enam buah boks culvert masing-masing berukuran 2,5 meter. Nantinya, tiga boks tersebut akan ditumpuk dua dan di bagian atasnya ditambah cor serta dilengkapi pedestrian berikut railing.

Di rumah pompa rencananya akan ditempatkan dua unit pompa berukuran 2.000 liter per detik berikut dua unit pompa lumpur berukuran 250 liter per detik.

"Saat ini fokus kita lakukan pendalaman. Kita kerahkan dua unit eskavator amphibi dan satu long arm," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1091 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1062 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1042 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye944 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye941 personAldi Geri Lumban Tobing