You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
APRPB Apresiasi Pelaksanaan Lomba Mendayung di Kali Ciliwung Lama
.
photo Maulana Khamal Macharani - Beritajakarta.id

APR Pasar Baru Apresiasi Pelaksanaan Lomba Dayung

Menghadirkan semangat kebersamaan

Asosiasi Pedagang Ritel (APR) Pasar Baru sangat mengapresiasi kesuksesan pelaksanaan Lomba Dayung di Kali Ciliwung Lama, Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Lomba Dayung Bawa Berkah Bagi Pedagang Binaan

Ketua APR Pasar Baru Haresh Hiro Sadhwani mengatakan, lomba dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia diinisiasi bersama dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat.

"Melalui lomba ini kami ingin menghadirkan semangat kebersamaan, dan memberikan hiburan kepada masyarakat, termasuk mereka yang berbelanja ke Pasar Baru," ujarnya, Minggu (18/8).

Haresh menjelaskan, kegiatan tersebut juga bertujuan untuk memberikan dampak positif bagi 170 pedagang ritel dan pelaku usaha lainnya di wilayah Pasar Baru dalam rangka menyongsong HUT ke-200 Pasar Baru.

"Selama tiga hari pelaksanaan, mulai 16 hingga 18 Agustus 2019 berlangsung sukses. Rencananya, saat peringatan HUT ke-200 Pasar Baru akan kita laksanakan kegiatan serupa," tandasnya.

Untuk diketahui, perlombaan mendayung di Kali Ciliwung Lama ini diikuti oleh elemen masyarakat, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai di Pemkot Jakarta Pusat.

Pada pelaksanaan Final Lomba Dayung hari ini, berhasil menjadi Juara 1 adalah Tim Dewan Kota Jakarta Pusat, Juara 2 Tim Pejabat Pemkot Jakarta Pusat, dan Juara 3 diraih Tim Dayung Camat serta UKPD.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1754 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik