You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong Ditarget Rampung Oktober
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Naturalisasi Turap Kali Karang Bolong Manfaatkan Ban Truk Bekas

Jika selama ini ban bekas selalu dibuang menjadi limbah, kita manfaatkan itu

Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Utara, memanfaatkan ban bekas dum truk untuk melakukan naturalisasi Kali Karang Bolong, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan.

Kepala Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara, Adrian Mata Maulana mengatakan, sebanyak 2.300 ban bekas dum truk ditumpuk menjadi lima susun sepanjang 400 meter digunakan sebagai tanggul pengendali banjir di kali tersebut.

Pemkot Jakbar Usulkan Naturalisasi Sembilan Waduk

Menurut Adrian, pemanfaatan barang bekas sebagai tanggul pengendali banjir atau 're-use retaining wall', merupakan inovasi sejalan konsep ramah lingkungan.

"Materialnya menggunakan aset bahan-bahan bekas Dinas SDA. Jika selama ini ban bekas selalu dibuang menjadi limbah, kita manfaatkan itu," katanya, Selasa (3/9).

Dijelaskan Andrian, inovasi yang ditargetkan rampung pada Oktober 2019 mendatang itu pun berkolaborasi dengan Suku Dinas Kehutanan Jakarta Utara. Ban bekas yang disusun juga akan difungsikan sebagai pot untuk sejumlah jenis tanaman seperti telo-telo atau climbing door.

Sementara, pada dinding turap rencananya ditanami jenis tanaman likuanyu. Sehingga sekitar bantaran kali akan nampak hijau dan dapat membantu mengurangi dampak polusi udara DKI Jakarta.

Secara teknis, naturalisasi turap tetap berpondasi cerucuk dolken dan kaso dengan ketinggian 3,5 meter. Diharapkan turap tetap berfungsi natural mampu menyerap air kali.

"Inovasi ini berada di sisi kiri kali. Untuk sisi kanan rencananya akan kami terapkan trotoar dan penghijauan dengan memaksimalkan tanaman yang sudah tumbuh," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye902 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito