Anak-anak Korban Kebakaran di Jatinegara Dihibur Permainan
access_time Minggu, 22 September 2019 19:11 WIB
remove_red_eye 1332
person Reporter : Nurito
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Anak-anak
korban kebakaran di RW 01 Rawa Bunga, Jatinegara, Jakarta Timur, dihibur pertunjukan lima badut. Sontak keceriaan dan gelak tawa pun tampak di raut wajah anak-anak tersebut.Harapannya, trauma para anak-anak ini bisa hilang dan mereka bisa terhibur,
Lurah Rawa Bunga, Agustina mengatakan, hiburan untuk anak-anak korban kebakaran yang dilakukan di Masjid Al Barokah merupakan bagian dari program trauma healing.
Petugas Gabungan Bersihkan Puing Sisa Kebakaran di JatinegaraDalam aksinya kelima badut ini menampilkan permainan sulap, tebak-tebakan, berjoget dan bernyanyi bersama.
"Harapannya, trauma para anak-anak ini bisa hilang dan mereka bisa terhibur," ujarnya, Minggu (22/9).
Ditambahkan Agustina, kehadiran lima badut tersebut dilakukan atas kerja sama yang baik antara pihak kelurahan dengan Kementerian Sosial RI.
"Kami juga meminta bantuan dari lembaga swadaya masyarakat untuk memberikan edukasi pada anak-anak korban kebakaran ini," tandasnya.