You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bantuan untuk Korban Kebakaran di Pondok Kelapa Disalurkan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Bantuan untuk Korban Kebakaran di Pondok Kelapa Disalurkan

Suku Dinas Sosial (Sudinsos) Jakarta Timur memberikan bantuan natura untuk warga korban kebakaran di Jl H Abdullah, RT 09/07, Pondok Kelapa, Duren Sawit, Rabu (2/10) malam.

Kami berikan bantuan natura,

Bantuan diterima secara simbolis oleh Lurah Pondok Kelapa, Siska Leonita di lokasi kejadian.

Kebakaran di Pondok Kelapa Berhasil Dipadamkan

Kasi Perlindungan Sosial dan Penanggulangan Fakir Miskin Sudinsos Jakarta Timur, Abdul Salam mengatakan, bantuan yang diberikan untuk meringankan beban warga korban kebakaran.

"Kami berikan bantuan natura. Kami juga siap mendirikan tenda pengungsian dan dapur umum jika ada permintaan dari warga," ujar Abdul Salam, Kamis (3/10).

Adapun bantuan natura yang diberikan antara lain terdiri dari, 50 kilogram beras, dua dus biskuit, 10 dus mie instan, 10 lembar matras, satu dus makanan kaleng, satu dus minyak goreng, 10 selimut dan satu dus kecap.

Seperti diketahui, kebakaran di Jl H Abdullah, RT 09/07, Pondok Kelapa terjadi pada Rabu (2/10) sore dan menghanguskan satu rumah berukuran 300 meter persegi yang dihuni lima kepala keluarga (KK) atau sebanyak 20 jiwa.

Kerugian yang ditimbulkan akibat kebakaran ini mencapai Rp 900 juta.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1446 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1365 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1281 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1242 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1122 personFolmer