You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
HUT TNI ke 74, Gubernur Anies Apresiasi Prajurit dan Keluarga TNI
.
photo Maulana Khamal Macharani - Beritajakarta.id

Anies Sampaikan Selamat HUT ke-74 TNI

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menyampaikan selamat HUT ke-74 Tentara Nasional Indonesia (TNI) sekaligus mengapresiasi seluruh prajurit dan perwira sebagai garda terdepan dalam pertahanan negara.

Semoga TNI makin jaya

"Tadi pagi saya hadir di upacara peringatan HUT ke-74 TNI, saya mengucapkan Dirgahayu TNI untuk prajurit, perwira dan keluarga TNI," ujarnya, usai menghadiri resepsi penikahan warga di Jalan Lebak Bulus Dalam II Keluarahan Cilandak Barat, Cilandak, Jakarta Selatan, Sabtu (5/10).

Anies menjelaskan, TNI bermula dari laskar rakyat dan anak-anak muda yang mengabdikan hidupnya untuk Republik Indonesia. Mereka menghadapi resiko dan tantangan berat dalam menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Kodim 0504/JS Bagikan Bingkisan Bagi Pasien di Tiga RSUD

"Saya yakin, semua prajurit TNI datang dari keluarga yang mencintai Indonesia secara luar biasa karena itu mereka izinkan anaknya menjadi prajurit menjadi perwira. Saya ucapkan terima kasih juga kepada keluarga-keluarga yang telah mengizinkan anggota keluarganya untuk menjadi garda terdepan pertahanan kita," ungkapnya. 

Anies berharap, pada usia ke-74 TNI semakin jaya, maju, serta menjadi contoh dan mengakar di masyarakat. 

"Semoga TNI makin jaya, makin maju, Alutsista-nya semakin canggih, dan pribadi-pribadinya menjadi teladan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3670 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1073 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye922 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye913 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye896 personNurito