Sudinkes Kepulauan Seribu Bahas Percepatan Pencegahan Stunting
Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Kabupaten Kepulauan Seribu menggelar rapat koordinasi bersama lintas sektoral terkait penanganan percepatan pencegahan stunting di wilayah Kabupaten Kepulauan Seribu.
Rapat ini sebagai upaya pembahasan percepatan pencegahan stunting di Kepulauan Seribu,
Kepala Suku Dinas Kesehatan Kepulauan Seribu, Herwin Meifendy mengatakan, rapat digelar untuk mengkoordinasikan lebih lanjut terkait petunjuk pelaksanaan kegiatan untuk percepatan pencegahan stunting di Kepulauan Seribu.
Pemkab Terus Gencarkan Sosialisasi Pencegahan Stunting"Rapat ini sebagai upaya pembahasan percepatan pencegahan stunting di Kepulauan Seribu,"
tuturnya, Kamis (17/10).Ia berharap, melalui penanganan stunting yang seimbang dan terintergrasi serta lintas sektoral, validitas stunting di Kepulauan Seribu bisa sesuai standar nasional yang ditetapkan yaitu dibawah 20 persen.
"Melalui rapat ini siapa melakukan apa, akan jelas acuannya dengan harapan terukur hasilnya," tandasnya.