You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pembangunan Taman Maju Bersama Pakis Sudah 85 Persen
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Pembangunan Taman Maju Bersama Pakis Sudah 85 Persen

Saat ini progres TMB Pakis sudah 85 persen,

Pembangunan Taman Maju bersama (TMB) di Jalan Pakis, Cengkareng, Jakarta Barat hingga kini telah mencapai 85 persen. Ditargetkan pembangunan tersebut selesai Desember 2019.

Kepala Suku Dinas Kehutanan Jakarta Barat, Firdaus Rasyid mengatakan, pembangunan taman ini sudah dikerjakan sejak Agustus 2019. Sebelum dibangun, pihaknya menggelar Focus Group Discussion (FGD) untuk mendengarkan aspirasi warga.

Pembagunan Enam Taman Maju Bersama di Jaktim Rampung

"Saat ini progres TMB Pakis sudah 85 persen," ujarnya, Jumat (18/10).

Ia menyebutkan, taman dengan luas 1.582 meter persegi ini akan dilengkapi sejumlah fasilitas seperti lapangan olahraga, kamar mandi, permainan anak, pos jaga, jogging track dan area hijau. 

"Targetnya Desember selesai. Anggarannya Rp 1.034.373.853," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye6269 personTiyo Surya Sakti
  2. Pasar Murah di Kelurahan Pasar Minggu Diserbu Warga

    access_time24-04-2024 remove_red_eye3375 personTiyo Surya Sakti
  3. Sembilan Kendaraan Ditindak di Kembangan

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3279 personTP Moan Simanjuntak
  4. Pengelola Terminal Kampung Rambutan Lakukan Pembinaan Sopir Taksi Offline

    access_time22-04-2024 remove_red_eye3225 personNurito
  5. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3108 personNurito