You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Seluruh Rumah Pompa di Kebayoran Lama Berfungsi Optimal
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Rumah Pompa di Kebayoran Lama Siap Antisipasi Genangan

Camat Kebayoran Lama, Aroman menegaskan, seluruh rumah pompa yang ada di wilayahnya dalam kondisi baik dan siap digunakan untuk mengatasi genangan pada musim hujan.

Saya sudah cek. Semuanya dalam kondisi baik. Siap digunakan untuk mengatasi genangan,

"Saya sudah cek. Semuanya dalam kondisi baik. Siap digunakan untuk mengatasi genangan. Pompa akan menyedot genangan air dari jalan kemudian disalurkan ke kali atau saluran air," kata Aroman, (19/11).

Kepala Satuan Pelaksana Sumber Daya Air (Kasatpel SDA) Kecamatan Kebayoran Lama, Andriansyah menambahkan, saat ini ada enam rumah pompa di wilayahnya dengan total 16 unit pompa.  

Kecamatan Kebayoran Lama Siap Antisipasi Genangan

"Masing-masing unit pompa memiliki kapasitas mulai dari 60 liter per second (lps), 100 lps, 250 lps, dan 500 lps," jelasnya.

Dia menjabarkan, enam rumah pompa itu berada  di Underpass Kebayoran Lama dengan kekuatan empat unit pompa, Underpass Bungur empat unit pompa, Jalan Muhi 8 ada tiga unit pompa, Jalan Muhi 12 ada dua unit pompa, Komplek Lemigas satu unit pompa, dan Kompleks TVRI ada dua unit pompa.

"Satu lagi di depan Gandaria City, tapi itu punya Dinas SDA. Kalau di depan Gandaria City jenisnya pompa mobile," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1238 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1187 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1041 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye940 personTiyo Surya Sakti
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye940 personDessy Suciati