You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Pembangunan Crossing Saluran ke Kali KBN Sukapura Rampung
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Pembangunan Sodetan Saluran ke Kali KBN Sukapura Rampung

Pembangunan sodetan yang menghubungkan saluran air di kawasan RW 02 ke Kali KBN telah rampung, Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara. Ini sebagai cara untuk mengatasi genangan di kawasan permukiman utamanya RT 01-05, RW 02.

Mudah-mudahan sodetan ini mengatasi genangan yang kerap terjadi di kawasan permukiman warga

Kasatpel Sumber Daya Air Kecamatan Cilincing, Sarkam mengatakan, pembangunan sodetan telah dilakukan sejak Rabu (20/11) lalu. Untuk mempercepat pengerjaan, petugas mengerahkan satu unit eskavator.

"Sodetan itu mengalirkan air dari saluran warga ke Kali KBN. Selama ini tidak ada pembuangan," katanya, Kamis (5/12).

Pembangunan Crossing di Sukapura Ditarget Rampung Desember

Menurut Sarkam, sodetan membentang sepanjang sekitar 13 meter di bawah jalan akses masuk sebuah perusahaan. Bagian gorong-gorong saluran menggunakan material boks culvert.

"Mudah-mudahan sodetan ini mengatasi genangan yang kerap terjadi di kawasan permukiman warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik