You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
22 Kepala Sekolah di Jakarta Ikuti Program Shadowing
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

22 Kepala Sekolah Ikuti Program Shadowing di JIS

Sebanyak 22 Kepala SD, SMP dan SMA Negeri di Jakarta mengikuti Program shadowing di Jakarta Intercultural School (JIS), Cilandak, Jakarta Selatan. Kegiatan ini dibagi menjadi dua angkatan yaitu angkatan pertama pada 12-13 November dan angkatan kedua pada 11-12 Desember.

Hasil dari shadowing akan diimplementasikan di sekolah-sekolah,

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi DKI Jakarta, Maria Qibtya mengatakan, program ini bertujuan mewujudkan hubungan yang saling menguntungkan, saling menghormati dan saling mendukung berdasarkan prinsip keadilan. Selain itu, program ini dinilai dapat meningkatkan kemampuan kepemimpinan, observasi, dam praktik kegiatan yang mengembangkan jejaring kerja sama.

DPRD Ingin Pembangunan Boarding School SMKN 74 Dikaji Kembali

"Hasil dari shadowing akan diimplementasikan di sekolah-sekolah. Seperti disiplin jam kedatangan, kemudian para guru diminta untuk fokus pada perkembangan anak didiknya. Lalu fokus kepada attitude serta value-nya," ujar Qibtya, Kamis (12/12

Tidak hanya itu, penerapan sistem disiplin karyawan JIS juga akan di-share dan diterapkan kepada pegawai di Pemprov DKI Jakarta.

Sementara itu, Kepala JIS, Tarek Razik menjelaskan, pihaknya akan terus berkolaborasi dengan Pemprov DKI Jakarta untuk memajukan pendidikan di Indonesia, terutama di Jakarta.

"Shadowing akan melahirkan program yang membangun sebuah hubungan dan mengumpulkan strategi serta mengubah perubahan visi pendidikan pada 2045 nanti untuk semakin maju," terangnya.

Kepala SMA Negeri 6 Jakarta, Helmi Rosana, yang menjadi salah satu peserta program ini mengaku, mendapat wawasan baru dari cara mengajar di JIS.

"Guru-guru di sini saat jam istirahat tidak ada yang di dalam ruangan, semua keliling melihat perkembangan siswanya. Ini yang akan kami terapkan nanti di sekolah kami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye907 personAnita Karyati
  2. Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta

    access_time05-04-2025 remove_red_eye847 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Arus Balik di Terminal Kampung Rambutan Meningkat

    access_time04-04-2025 remove_red_eye738 personNurito
  4. 34.950 Pemudik Tiba di Stasiun Senen dan Gambir Hari Ini

    access_time04-04-2025 remove_red_eye732 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Ancol Disambangi 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

    access_time02-04-2025 remove_red_eye661 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik