You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Seni Tradisional Bakal Meriahkan Malam Tahun Baru di Pulau Tidung
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Seni Tradisional Bakal Meriahkan Malam Tahun Baru di Pulau Tidung

Malam pergantian tahun di Pulau Tidung akan diisi dengan berbagai hiburan, mulai dari  musik modern hingga kesenian tradisional khas Pulau Tidung yang akan digelar di area Jembatan Cinta.

Kita optimis target 10 ribu wisatawan lokal dan mancanegara pada malam pergantian tahun di Kepulauan Seribu tercapai

Kepala Suku Dinas Pariwisata dan Kebudayaan kepulauan Seribu, Cucu Ahmad Kurnia mengatakan, tema hiburan pada malam pergantian tahun ini adalah Tidung Eksotis 2019 yang diinisiasi oleh Karang Taruna kelurahan setempat bersama paguyuban travel Pulau Tidung.

"Kita akan tampilkan artis ibukota dan seni tari tradisional binaan Sudin Parbud," ujar Cucu, Kamis (26/12).

Kepulauan Seribu Dikunjungi 5.521 Wisatawan Saat Libur Natal

Menurutnya, artis yang siap hadir menghibur pengunjung Jembatan Cinta pada malam pergantian tahun adalah Jalie Gims dan Desi Ningnong KDI serta penampilan tari tradisional khas Pulau Tidung Ngongko Pulo dan Gebrak Tidung dari Sanggar Seribu Ceria dan Modern Dance.

"Kita optimis target 10 ribu wisatawan lokal dan mancanegara pada malam pergantian tahun di Kepulauan Seribu tercapai, apalagi ditambah banyaknya spot-spot wisata dan swafoto baru di pulau-pulau permukiman, " katanya.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Kelurahan Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, Rojiun Hamid menambahkan, untuk menjaga pulau Tidung tetap bersih dan nyaman, pihaknya akan menggelar aksi bersih pantai pada tahun baru 2020.

"Pagi harinya kita isi dengan aksi bersih pantai melibatkan wisatawan yang ada di area Jembatan Cinta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1067 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1036 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1014 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye912 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Sri Haryati Buka Talkshow Jaknaker Expo 2024

    access_time22-11-2024 remove_red_eye888 personNurito