Genangan di Jl Kamal Raya Berangsur Surut
Genangan yang terjadi di ruas Jalan Kamal Raya arah Cengkareng atau persisnya di perempatan Menceng, kolong tol JORR, Rabu (1/1) siang, mulai terlihat surut.
Satu unit pompa mobile dikerahkan untuk membantu proses penyedotan air yang menggenangi jalan
Sebelumnya genangan di lokasi tersebut ketinggiannya sempat mencapai sekitar satu meter. Namun, menjelang siang air berangsur surut sekitar 60 hingga 70 sentimeter.
Dari pengamatan di lokasi, tampak satu unit mobil pompa berkapasitas 500 liter per detik dikerahkan Sudin SDA Jakbar untuk membantu penyedotan air. Sementara, beberapa petugas silih berganti mengangkut sampah dari dalam Kali BCT Cengkareng agar tidak tersedot ke dalam mesin pompa mobile yang terus bekerja.
Underpass Kuningan-Mampang Sudah Bisa Dilintasi KendaraanLukman, petugas aliran barat Dinas SDA DKI Jakarta mengatakan, sebanyak 25 personil dikerahkan untuk penanganan banjir di ruas Jalan Raya Kamal menuju Cengkareng sejak pukul 05.00.
"Saat ini air berangsur surut setelah satu unit pompa mobile dikerahkan untuk membantu proses penyedotan air yang menggenangi jalan," ujar Lukman, Rabu (1/1).
Selain curah hujan tinggi, jelas Lukman, banjir di Jalan Raya Kamal ini juga dipicu permukaan air kali BCT Cengkareng meningkat hampir setara jalan, serta kondisi jalan yang lebih rendah dari saluran.
"Kami terus berupaya mengatasi genangan air dari jalan," tandasnya.