You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 Petugas Gabungan Bersihkan Jalan Kapten Tendean
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Petugas Gabungan Bersihkan Jl Kapten Tendean

Puluhan petugas gabungan dari berbagai Unit Kerja Perangkat Daerah (UKPD) Jakarta Selatan hari ini membersihkan Jalan Kapten Tendean, Kebayoran Baru dari endapan tanah sisa banjir dan genangan.

Kita bersihkan jalannya untuk menghindari kecelakaan lalu lintas,

Kasatpel Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Kecamatan Kebayoran Baru, Nina Rahmawati mengatakan, pembersihan Jalan Kapten Tendean ini dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan.

"Kita bersihkan jalannya untuk menghindari kecelakaan lalu lintas," ujarnya, Kamis (2/1).

19 Ruas Jalan di Ibukota dan Sekitarnya Masih Tergenang

Ia menyebutkan, total personel yang dikerahkan dalam kegiatan ini berjumlah 50 orang. Para personel tersebut berasal dari Satpel SDA, Satpel Lingkungan Hidup (LH) dan Satpel Kehutanan Kebayoran Baru serta Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

Termasuk personel dari Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan.

"Petugas dari Sudinhub Jakarta Selatan dikerahkan untuk mengatur kelancaran lalu lintas selama proses pembersihan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3786 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1605 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye972 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye955 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye933 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik