You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Bank DKI dan Ancol Sosialisasikan Penggunaan Mobile Point of Sale
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Bank DKI dan Ancol Sosialisasikan Penggunaan Mobile Point of Sale

PT Bank DKI dan PT Pembangunan Jaya Ancol, sejak 1 Januari 2020, melakukan uji coba sekaligus sosialisasi penggunaan Mobile-Point of Sale (M-POS) pada seluruh pintu gerbang utama (PGU) Taman Impian Jaya Ancol.

Kami terus mendukung Pemprov DKI Jakarta dalam menyosialisasikan transaksi non tunai,

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Herry Djufraini mengatakan, pihaknya ingin setiap warga Jakarta khususnya pengunjung Ancol merasakan kemudahan transaksi dengan menggunakan layanan e-Channel seperti JakCard, pada tempat-tempat wisata di Jakarta.

"Kami terus mendukung Pemprov DKI Jakarta dalam mensosialisasikan transaksi non tunai," ujarnya, Jumat (3/1).

Bank DKI Tawarkan Produk Liburan Natal dan Tahun Baru

Menurut Herry, penggunaan layanan e-channel Bank DKI cukup efektif, salah satu manfaatnya untuk memangkas waktu antrean kendaraan maupun pengunjung.

“Dengan layanan e-channel tersebut, waktu antrean menjadi lebih singkat, tanpa memikirkan uang kembalian karena tepat jumlah," ucapnya.

Departement Head Corporate Communications PT Taman Impian Jaya Ancol, Rika Lestari menambahkan, layanan e-channel yang bekerja sama dengan Bank DKI saat ini masih dalam tahap uji coba dan sosialisasi.  

"Semoga nanti dapat memberikan kemudahan dalam melakukan transaksi yang efisien bagi pengunjung Ancol," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4283 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1702 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1633 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik