You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pasca Banjir, Puluhan Anggota PPSU Kramat Jati Diperiksa Kesehatannya
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

46 Petugas PPSU Kramat Jati Ikuti Pemeriksaan Kesehatan Gratis

64 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) diberikan pemeriksaan kesehatan gratis oleh petugas Puskesmas Kelurahan Kramat Jati, Jakarta Timur.

Terima kasih karena telah memperhatikan kesehatan kami,

Lurah Kramat Jati, Husni Abdullah mengatakan, pemeriksaan kesehatan yang juga diikuti oleh pengelola RPTRA Mustika Kramat Jati  tersebut dilakukan oleh sepuluh petugas kesehatan Puskesmas Kelurahan Kramat Jati.

"Ini sebagai upaya pencegahan penyakit dan memastikan para petugas tetap sehat pascabanjir beberapa waktu lalu," ujar Husni, Jumat (17/1).

Petugas Bersihkan Gorong-gorong Jl Angkasa

Dijelaskan Husni, pemeriksaan kesehatan yang berlangsung sejak pukul 14.30 hingga 16.00 di meliputi tensi darah, serta pemberian vitamin dan obat-obatan sesuai dengan keluhan yang disampaikan.

Kepala Puskesmas Kecamatan Kramat Jati, Inda Mutiara mengatakan, dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan adanya penyakit serius. Namun, para petugas itu tetap diberikan vitamin serta obat sesuai dengan kebutuhan.

"Alhamdulillah, pemeriksaan kesehatan berjalan lancar," katanya.

Sementara, salah satu anggota PPSU Rudi Hartono (38) mengapresiasi dan mengaku senang dengan adanya pemeriksaan kesehatan.

"Terima kasih karena telah memperhatikan kesehatan kami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4035 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2780 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1754 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1560 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1424 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik