You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bank Sampah SDN 04 Sukapura Lakukan Penimbangan Perdana
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Bank Sampah SDN 04 Sukapura Lakukan Penimbangan Perdana

Luar biasa belum sebulan sudah bisa menghimpun ratusan kilogram sampah

Bank Sampah SDN 04 Kelurahan Sukapura, Cilincing, Jakarta Utara hari ini melakukan penimbangan perdana. Hasilnya, terkumpul sebanyak 206 kilogram sampah.

Lurah Sukapura, Abdul Rahman mengatakan, Bank Sampah SDN 04 mulai digalakan dari Januari 2020. Sejak awal disosialisasikan tercatat ada lebih dari 80 persen siswa dari sekolah setempat yang berpartisipasi aktif dalam bank sampah ini.

Bank Sampah 68 di Kebagusan Diresmikan

"Luar biasa belum sebulan sudah bisa menghimpun ratusan kilogram sampah. Jumlah siswa yang terlibat ada sekitar 250 orang," ujarnya, Jumat (31/1).

Rahman melanjutkan, dalam bank sampah ini, pihak sekolah membagi waktu pengumpulan sampah di tiap kelas mulai Senin hingga Kamis. Jenis sampah yang dikumpulkan seperti botol dan gelas plastik, kardus, kaleng, besi dan kertas.

"Hasil timbangan langsung dikonversi dalam tabungan siswa di rekening salah satu bank nasional," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye3977 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2773 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1736 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1551 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1411 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik