You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Satpol PP Kerahkan Personel dan Sarpras Bantu Warga Terdampak Banjir
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Satpol PP Kerahkan Personel dan Sarpras Bantu Warga Terdampak Banjir

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta terus siaga mengerahkan personel serta sarana dan prasarana (Sarpras) yang dimiliki dari tingkat kelurahan sampai provinsi seperti, mobil operasional, truk, perahu karet, dan mobil pertolongan (rescue) untuk membantu warga terdampak banjir.

Merasakan kehadiran pemerintah

Kepala Satpol PP DKI Jakarta, Arifin mengatakan, hujan deras yang mengguyur Jakarta belakangan ini menyebabkan genangan di sejumlah titik lokasi.

"Saya sudah instruksikan seluruh personel yang bertugas untuk maksimal membantu evakuasi dan aktivitas warga," ujarnya, Senin (24/2).

Genangan di Permukiman Warga Petamburan Sudah Surut

Arifin menjelaskan, pihaknya siap membantu proses evakuasi warga yang terjebak banjir dari rumahnya ke posko pengungsian atau tempat yang aman. Tidak hanya di permukiman, personel Satpol PP juga siap membantu masyarakat yang terjebak genangan di jalan umum.

"Ada warga yang sedang sakit terjebak banjir kemarin kami evakuasi. Kami juga mengangkut motor yang terjebak genangan di jalan," terangnya.

Ia menambahkan, pihaknya terus berkoordinasi dan bekerja sama dengan organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, TNI/Polri, serta stakeholder lainnya.

"Kami akan bekerja optimal membantu warga. Sehingga, mereka bisa merasakan kehadiran pemerintah di saat mereka tertimpa musibah," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye903 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye859 personNurito