Kebakaran Rumah di Petukangan Utara Berhasil Dipadamkan
access_time Rabu, 18 Maret 2020 10:17 WIB
remove_red_eye 2184
person Reporter : Mustaqim Amna
person Editor : Andry
Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil memadamkan kebakaran yang melanda rumah dua lantai di Jalan Dukuh, RT 04/05, Petukangan Utara, Pesanggrahan.
Kebakaran berhasil dinyatakan padam pada pukul 03.40
Kepala Peleton Group C Sektor IV Pesanggrahan Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Kaspul Arman mengatakan, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 03.05 ini diduga akibat kebocoran pada tabung gas. Pihaknya pun mengerahkan 18 personel berikut tiga unit pompa.
"Kebakaran berhasil dinyatakan padam pada pukul 03.40 dan tidak ada korban jiwa," ujarnya, Rabu (18/3).
Kebakaran Gardu PLN di Pasar Minggu Berhasil DipadamkanArman menjelaskan,
jumlah penghuni yang terdampak kebakaran terdiri dari satu Kepala Keluarga (KK) atas nama Mahfud (40)."Kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai Rp 500 juta rupiah," tandasnya.