Kelurahan Pulau Tidung Gandeng Karang Taruna Lakukan Disinfektanisasi
Petugas Kesehatan Kelurahan Pulau Tidung, menggandeng Karang Taruna melakukan penyemprotan cairan disinfektan pada fasilitas umum atau ruang publik, Rabu (18/3).
Saya apresiasi semangat anak muda yang rela mengabdikan dirinya untuk ikut serta dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona,
Lurah Pulau Tidung, Hafsah mengatakan, pihaknya melibatkan sekitar 20 anggota Karang Taruna dan organisasi kepemudaan GP Ansor sebagai relawan untuk melakukan disinfektanisasi di kantor urusan agama (KUA), sekolah aliyah dan tsanawiyah, serta mushala.
"Saya apresiasi semangat anak muda yang rela mengabdikan dirinya untuk ikut serta dalam upaya pencegahan penyebaran virus Corona," katanya.
12 Kapal Dinas Pemkab Disemprot Cairan DisinfektanKetua GP Ansor Kepulauan Seribu, Arief Faturrahman menambahkan, pihaknya menggerakkan semua anggota untuk menjadi relawan membantu pemerintah memerangi penyebaran COVID 19.
"Ini merupakan bentuk dedikasi dan kepedulian kami kepada warga Kepulauan Seribu, membantu melakukan penyemprotan disenfektan pada fasilitas umum, " tandasnya.