You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Terminal Terpadu Pulogebang Disemprot Cairan Disinfektan
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Terminal Pulogebang Disemprot Cairan Disinfektan

Setelah menutup layanan bus antar kota antar provinsi (AKAP), pengelola Terminal Terpadu Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, hari ini melakukan penyemprotan cairan disinfetan di area terminal.

Kondisi terminal bus AKAP yang sedang setop operasi sementara kami manfaatkan dengan melakukan pembersihan

Para petugas melakukan pembersihan dan penyemprotan disinfektan di area terminal. Lajur keberangkatan bus terlebih dahulu dibersihkan dengan cara disikat menggunakan sabun dan disemprot disinfektan.

Hal yang sama juga dilakukan di ruang tunggu keberangkatan, tempat penjualan tiket bus, eskalator, dan lift.

Terminal Pulogebang Tutup Layanan Bus AKAP

Kepala Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulogebang, Bernad Octavianus Pasaribu mengatakan, sejak Jumat (24/4) hingga 31 Mei mendatang, terminal bus AKAP tidak melayani operasional bus AKAP.

"Kondisi terminal bus AKAP yang sedang setop operasi sementara kami manfaatkan dengan melakukan pembersihan, agar terminal tetap terjaga kebersihannya," ujar Bernad, Sabtu (25/4).

Dia menambahkan, kegiatan ini melibatkan 25 petugas.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2276 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati