You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebakaran Rumah Dua Lantai di Kebayoran Baru Berhasil Dipadamkan
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Kebakaran Rumah Dua Lantai di Kebayoran Baru Berhasil Dipadamkan

Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan berhasil memadamkan kebakaran yang melanda rumah dua lantai di Jalan Kerinci IX, RT 06/02, Gunung, Kebayoran Baru.

Proses pemadaman memakan waktu 90 menit

Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan, Helbert Plider Luan Gaol mengatakan, kebakaran yang terjadi sekitar pukul 09.50 ini diduga dipicu akibat kebocoran pada tabung kompor gas. Dalam peristiwa tersebut, pihaknya mengerahkan 75 personel berikut 16 mobil pemadam.

"Proses pemadaman memakan waktu 90 menit. Api baru dinyatakan padam pukul 11.20," ujarnya, Kamis (14/5).

Kebakaran di Gandaria Utara Berhasil Dipadamkan

Ia menuturkan, jumlah penghuni rumah yang terbakar terdiri dari empat jiwa atau satu Kepala Keluarga (KK). Meskipun tidak ada korban yang meninggal dunia, kebakaran di lokasi menyebabkan satu orang mengalami luka ringan dan terpaksa dilarikan ke RSUD Kebayoran Baru.

"Jumlah kerugian material yang dialami korban ditaksir mencapai Rp 400 juta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1477 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1341 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1080 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1031 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye994 personDessy Suciati