You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
167 Petugas Wilayah Jakarta Pusat Siaga Tangani Sampah Pada Malam Takbir
.
photo doc - Beritajakarta.id

167 Petugas Kebersihan Jakpus Siaga Selama Malam Takbiran

167 petugas kebersihan Suku Dinas Lingkungan Hidup (Sudin LH) Jakarta Pusat akan disiagakan menyisir sampah di wilayah selama perayaan malam takbiran hingga menjelang pelaksanaan Salat Idul Fitri atau Salat Id.

Ada 167 petugas yang kami siagakan untuk penanganan sampah di malam takbiran nanti

Kepala Sudin LH Jakarta Pusat, Marsigit mengatakan, 167 personel yang dikerahkan terdiri dari 20 petugas pengawas, 38 pengemudi truk pengangkut sampah dan 109 petugas pengangkut sampah. Para personel tersebut akan bersiaga sejak pukul 19.00 hingga menjelang pelaksanaan Salat Id.

"Ada 167 petugas yang kami siagakan untuk penanganan sampah di malam takbiran nanti," ujarnya, Sabtu (23/5).

221 Petugas Kebersihan Siaga Saat Malam Takbiran di Jakbar

Marsigit menjelaskan, para personel tingkat kota akan ditugaskan sebanyak 51 orang untuk menyisir sampah di kawasan Monas hingga MH Thamrin. Sementara personel di tingkat kecamatan disiagakan 14 hingga 18 petugas kebersihan.

Selain personel, pihaknya juga menyiagakan 38 kendaraan yang terdiri dari delapan unit compactor, tiga unit typer, sembilan unit mobil pickup, dua unit kendaraan anorganik dan 16 unit road sweeper.

"Untuk tiap kecamatan kita siagakan satu unit mobil pickup dan compactor," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1637 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik