You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pulau Harapan Masih Tertutup Bagi Wisatawan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pulau Harapan Masih Tertutup Bagi Wisatawan

Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, masih tertutup sementara bagi wisatawan yang akan berlibur pada akhir pekan nanti.

Para pelaku usaha belum siap menerima kunjungan wisatawan

Lurah Pulau Harapan, Adi Apandi mengatakan, hal ini merupakan keputusan yang disepakati dalam rapat bersama warga, pemilik travel, pemilik homestay, Pokdarwis, Puskesmas dan Gugus Tugas Pulau Aman, Selasa (9/6/ malam.

"Para pelaku usaha belum siap menerima kunjungan wisatawan, sehingga diputuskan menutup sementara wisata ke Pulau Harapan," ujarnya, Rabu (10/6).

Pemkab Sosialisasikan Penerapan Protokol Kesehatan ke Pelaku Industri Pariwisata

Dijelaskan Adi, pelaku usaha di wilayahnya belum siap mengikuti aturan protokol kesehatan sehingga kuatir akan terjadi penyebaran COVID-19. Apalagi, di Pulau Harapan banyak warga lansia yang rentan terpapar virus corona.

"Bagi yang tetap akan membuka usaha pariwisata disiapkan fakta intergritas sesuai lampiran surat keputusan Kepala Dinas Pariwisata, agar benar-benar bertanggung jawab menjalankan protokol kesehatan dengan disiplin dan benar," terangnya.

Menurut Adi, pihaknya bersama pelaku usaha pariwisata belum memastikan kapan mulai bisa menerima kunjungan wisatawan. Sehingga pengawasan dan penertiban wilayah terutama di pintu-pintu masuk Pulau Harapan tetap akan dilakukan. 

"Kita tunggu, kondisinya benar-benar aman dari COVID-19 sehingga zona hijau di Pulau Harapan dapat dipertahankan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1643 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik