You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
12 Mobil Pompa Semprot Disinfektan di TMII
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Kawasan TMII Disemprot Disinfektan

Untuk memberikan keamanan dan kenyamanan pengunjung, Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta bersama pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) melakukan penyemprotan di kawasan wisata tersebut. Ini juga dilakukan sebagai upaya mencegah penyebaran Coronavirus Disease 2019 (COVID-19).

Ada 60 personel yang kami kerahkan dalam penyemprotan kali ini,

Sebanyak 12 mobil pemadam kebakaran (damkar) berkapasitas 4.000 liter dikerahkan untuk melakukan penyemprotan di objek wisata seluas 130 hektare tersebut. Selain itu 20 sprayer atau alat semprot gendong juga digunakan dalam penyemprotan kali ini. Seluruh jalan, anjungan provinsi, museum, kantor pengelola dan gedung utama Sasono Langgeng Budoyo jadi sasaran lokasi penyemprotan.

Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan mengatakan, kegiatan ini dilakukan menindaklanjuti permohonan dari pengelolaa TMII.

Tiga Pasar Tradisional di Jaktim Disemprot Disinfektan

"Ini sudah yang keempat kalinya kami melakukan penyemprotan disinfektan di kawasan TMII. Ada 60 personel yang kami kerahkan dalam penyemprotan kali ini," ujar Satriadi Gunawan, Senin (13/7).

Dikatakan Satriadi, penyemprotan disinfektan salah satu bagian dari upaya dan pelayanan masyarakat di tengah kondisi pandemi COVID-19 seperti saat ini.

"TMII ini merupakan ikon objek wisata nasional, makanya kami bantu melaksanakan sterilisasi dan disinfektan untuk pencegahan COVID-19," katanya.

Direktur Utama TMII, Tanry Balilamo menambahkan, pihaknya berterima kasih kepada Pemprov DKI dan Dinas Gulkarmat yang telah melakukan sterilisasi di kawasan wisata TMII. Menurutnya, selama ini penyemprotan secara mandiri juga rutin dilakukan pihaknya terutama di area museum.

"Di masa pandemi ini kami terus menerapkan protokol kesehatan secara optimal. Kami juga terus ingatkan pengunjung agar wajib mematuhi protokol kesehatan selama berada di area TMII," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8948 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2758 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1715 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1534 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1394 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik