You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sambut HUT RI Ke-75, Kelurahan Cideng Dipercantik Dengan Bendera Merah Putih
.
photo Adriana Megawati - Beritajakarta.id

Kelurahan Cideng Percantik Lingkungan dengan Bendera Merah Putih

Kelurahan Cideng, Gambir, Jakarta Pusat mempercantik lingkungan dengan memasang pernak-pernik bendera merah putih menjelang perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2020 nanti.

Dalam rangka memeriahkan HUT RI, kita percantik lingkungan dengan memasang bendera merah putih

Lurah Cideng, Agus Aripianto mengatakan, pemasangan pernak-pernik bendera merah putih ini sudah dimulai sejak awal bulan ini untuk menyemarakan HUT Kemerdekaan RI.

Peringati HUT ke-75 RI, Pemprov DKI Akan Kumandangkan Lagu Indonesia Raya Serentak di Berbagai Wilayah

"Dalam rangka memeriahkan HUT RI, kita percantik lingkungan dengan memasang bendera merah putih," ujarnya, Senin (10/8).

Ia menuturkan, selama masa pandemi ini, pihaknya terus menggencarkan pengawasan penerapan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Hal tersebut dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di wilayahnya.

"Karena masih kondisi pandemi, berbagai kegiatan yang mengundang kerumunan kita tiadakan dulu sampai ada arahan lebih lanjut," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3678 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1508 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye956 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye935 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye917 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik