You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rustam Ajak Masyarakat Terapkan Protokol Kesehatan
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Walkot Jakbar Ajak Masyarakat Senantiasa Terapkan Protokol Kesehatan

Wali Kota Jakarta Barat, Rustam Effendi kembali mengingatkan dan mengajak masyarakat untuk tetap waspada serta selalu menerapkan protokol kesehatan.

Saya mengajak semua elemen masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan,

Protokol kesehatan yang dimaksud, yakni protokol 3M (mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak) serta melakukan penyemprotan cairan disinfektan.

Wali Kota Jakbar Salurkan Bantuan pada Korban Kebakaran di Duri Selatan

Lebih lanjut, dirinya meminta masyarakat bergerak bersama pemerintah melakukan pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19, agar hasilnya lebih optimal.

"Saya mengajak semua elemen masyarakat untuk selalu menerapkan protokol kesehatan," kata Rustam usai meresmikan penggunaan wastafel portabel cuci tangan serta gerakan mencuci tangan di kantor Kelurahan Kapuk, Kamis (13/8).

Ketua PMI Jakarta Barat, Baharuddin mengatakan, PMI Jakbar telah melakukan berbagai upaya penanganan dan pencegahan penularan COVID-19. Beberapa diantaranya, melakukan penyemprotan disinfektan pada 1.457 titik, mendistribusikan wastafel portabel cuci tangan di 56 kelurahan di wilayah Jakarta Barat.

"Kami juga memberikan bantuan sebanyak 550 unit alat semprot manual dan 3.300 pcs cairan disinfektan kepada seluruh RW di 33 kelurahan dan 4 RW prioritas di 23 kelurahan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3654 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1056 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye888 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye849 personNurito