You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Bank DKI Beri Bantuan Face Shield untuk Petugas Bus Transjakarta
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Bank DKI Beri Bantuan Face Shield untuk Petugas Bus Transjakarta

PT Bank DKI memberikan bantuan berupa 2.500 face shield untuk petugas Bus Transjakarta.

Para petugas Transjakarta ini menjadi garda terdepan dalam transportasi publik di Jakarta,

Kepala Divisi Hubungan Investor Bank DKI, Arie Rinaldi mengatakan, bantuan tersebut merupakan bentuk komitmen Bank DKI dalam pencegahan penyebaran COVID-19.

"Para petugas Transjakarta ini menjadi garda terdepan dalam transportasi publik di Jakarta. Semoga dengan bantuan ini para petugas tetap terlindungi dan dapat melayani masyarakat meski di tengah suasana pandemi COVID-19," ujar Arie, Sabtu (15/8).

Bayar PKB Lewat JakOne Mobile Berhadiah Mobil

Dikatakan Arie, bantuan ini juga merupakan bentuk sinergisitas antar BUMD serta dalam rangka memperingati HUT ke-75 Kemerdekaan RI.

Sementara itu, Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan dan Humas PT Transjakarta, Nadia Diposanjoyo mengaku berterima kasih atas bantuan yang diberikan.

Menurutnya, ribuan petugas Bus Transjakarta setiap harinya berada di lapangan untuk melayani warga dalam menggunakan layanan bus rapid transit.

"Tentu bantuan ini bermanfaat, terutama untuk mendukung petugas dalam menjalankan tugasnya serta mematuhi protokol kesehatan pencegahan COVID-19," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1280 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati