You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Petugas Gabunhan Ajak Pengendara Mengheningkan Cipta Bersama-sama
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Petugas Gabungan Ajak Pengendara di Jakarta Timur Hening Cipta Sejenak

Selain menghias pemukiman dengan pernak-pernik kemerdekaan dan menggelar upacara peringatan HUT Ke-75 RI, petugas gabungan yang ada di Jakarta Timur juga mengajak para pengendara untuk mengheningkan cipta sejenak.

Hal ini kami lakukan sebagai wujud penghormatan kepada pahlawan dan para pejuang bangsa,

Hening cipta tersebut dilakukan pada detik-detik Proklamasi, yaitu pukul 10.17. 

Sambut HUT RI, Pemukiman dan Kantor Kelurahan Jati Dipercantik

Hening cipta ini diikuti oleh para pengendara yang ada di sejumlah persimpangan jalan yang ada di Jakarta Timur. Seperti, simpang depan Pintu I Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Kemudian di simpang Jl Pemuda, Jl Pramuka, Jl Matraman, perempatan Arion, perempatan MC Donald Duren Sawit, depan Stasiun Jatinegara dan sejumlah titik lainnya.

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudinhub Jakarta Timur, Riky Erwinda mengatakan, hal itu dilakukan oleh petugas gabungan dari unsur Sudin Perhubungan, Satpol PP, kelurahan/kecamatan, hingga TNI dan Polri.

"Hal ini kami lakukan sebagai wujud penghormatan kepada pahlawan dan para pejuang bangsa," tuturnya, Senin (17/8).

Menurutnya, dalam peringatan HUT Ke-75 RI kali ini dirayakan dengan hikmat dan tetap semangat.

Salah satunya dengan upacara sesuai protokol kesehatan dan menghentikan sejenak para pengendara untuk melakukan sikap sempurna di beberapa titik simpang jalan di Jakarta Timur.

Setelah selesai, para pengendara dipersilahkan kembali untuk melanjutkan perjalanannya.

"Yang jelas, kegiatan semacam ini sudah rutin dilakukan setiap tahunnya saat perayaan HUT RI," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4310 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1848 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1782 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1655 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1627 personFakhrizal Fakhri
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2025 All Rights Reserved

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik