You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin Bina Marga Jaksel Perbaiki Jalan Berlubang di Tiga Lokasi
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Tiga Lokasi Jalan Berlubang di Jaksel Diperbaiki

Suku Dinas (Sudin) Bina Marga Jakarta Selatan melakukan perbaikan jalan berlubang di tiga titik lokasi. Perbaikan dilakukan demi keamanan dan kenyaman pengendara yang melintas.

Perbaikan tiga jalan itu kami lakukan merespon laporan masyarakat

Kasudin Bina Marga Jakarta Selatan, Heru Suwondo mengatakan, perbaikan dilakukan di Jalan Niaga Hijau I, Kelurahan Pondok Pinang dan Jalan Sultan Iskandar Muda, Kecamatan Kebayoran Lama, serta Jalan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu.

"Perbaikan tiga jalan itu kami lakukan merespon laporan masyarakat," ujarnya, Senin (31/8).

Perbaikan Jalan dan Drainase di PIBC Sudah 65 Persen

Diutarakan Heru, sebanyak lima hingga delapan petugas menutup lubang jalan dengan aspal. Total ada tujuh titik lubang yang diperbaiki di tiga lokasi tersebut dengan rincian tiga lubang di Jalan Niaga Hijau I dan dua lubang masing-masing di Jalan Sultan Iskandar Muda dan Jalan Kebagusan.

"Diameter lubangnya bervariasi, kisaran panjang dua meter dan lebar setengah meter," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye4644 personNurito
  2. PT JIP Hadirkan Penerangan Jalan Umum Pintar di Kawasan Gunawarman

    access_time25-04-2024 remove_red_eye4016 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. 113 Ribu Warga Non DKI Urus Kepindahan Dokumen Sesuai Domisili

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3995 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Kesit B Handoyo Terpilih Jadi Ketua PWI Jaya 2024-2029

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3832 personFolmer
  5. Rintik Hujan Basahi Jakarta Hari Ini

    access_time26-04-2024 remove_red_eye2904 personAnita Karyati