You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wali Kota Jaksel Pantau Kondisi Sungai Ciliwung di Rawa Jati
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Wali Kota Jaksel Pantau Kondisi Sungai Ciliwung di Rawa Jati

Wali Kota Jakarta Selatan, Marullah Matali, meninjau kondisi aliran Sungai Ciliwung di wilayah Kelurahan Rawa Jati, Pancoran, dan Kelurahan Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (21/9) malam.

Malam ini juga saya sedang di lapangan

Marullah mengatakan, selain meninjau perkembangan kondisi air sungai pihaknya juga mempersiapkan langkah antisipasi dan penanganan jika terjadi banjir di wilayah aliran sungai.

"Malam ini juga saya sedang di lapangan, memantau kondisi aliran Sungai Ciliwung di Kelurahan Rawajati dan Kelurahan Pejaten Timur,," ujarnya.

Antisipasi Banjir, Sudinsos Jaktim Siagakan 12 Tagana

Diungkapkan Marullah, dirinya juga sudah meminta seluruh pejabat di lingkungan Pemkot Jaksel untuk melakukan peninjauan ke beberapa lokasi rawan banjir.

Beberapa pejabat Pemkot Jaksel yang turun ke lapangan malam ini, antara lain Wakil Wali Kota, Isnawa Adji di Kelurahan Kebon Baru, Sekko di Kelurahan Pengadegan, Askesra, Kelurahan Pejaten Timur, Asbang, Kelurahan Tanjung Barat, Aspem di wilayah Kelurahan Bukit Duri, Manggarai.

"Kita sudah siapkan segalanya untuk keperluan warga yang terdampak banjir nanti, " tandasnya

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3074 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1212 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1161 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye897 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye861 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik