You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 TP PKK Kabupaten Distribusikan Masker Kain di Kepulauan Seribu Selatan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

3.000 Masker Didistribusikan di Kepulauan Seribu Selatan

Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Kepulauan Seribu mendistribusikan 3.000 masker kain untuk wilayah Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan.

Masing-masing kelurahan 1.000 masker 

Ketua TP PKK Kabupaten Kepulauan Seribu, Rita Susanti Junaedi mengatakan, bantuan masker yang berasal dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta tersebut akan didistribusikan di kelurahan Pulau Untung Jawa, Pulau Pari, dan Kelurahan Pulau Tidung.

"Masing-masing kelurahan dialokasikan sebanyak 1.000 masker kain. Distribusi masker ini akan melaibatkan kader PKK ditingkat kelurahan," ujar Rita, usai serah terima bantuan masker di kantor Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan, Rabu (7/10).

TP PKK Kepulauan Seribu Distribusikan 3.000 Masker dan PMT

Ia berharap, dengan adanya bantuan masker tersebuy warga semakin tertib dan patuh melaksanakan protokol kesehatan pencegahan penularan COVID-19 yang salah satunya adalah menggunakan masker. 

"Masker ini dibagikan khusus untuk Lansia, ibu menyusui, ibu hamil, dan pengajar PAUD sesuai data yang ada dari dasawisma," terangnya.

Rita menambahkan, selain pembagian masker kain, pihaknya juga akan membagikan bantuan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) berupa kacang hijau, susu dan biskuit melalui posyandu tingkat kelurahan.

Sementara itu, Camat Kepulauan Seribu Selatan, Angga Saputra meminta agar kader PKK di tingkat kelurahan berkeliling membagikan langsung masker bantuan ini kepada warga.

"Mereka kita harapkan bisa ikut memberikan edukasi dan sosialisasi kepatuhan protokol kesehatan. Kalau ada temuan warga yang tidak taat bisa langsung diberikan teguran," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4015 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1745 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1555 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1418 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik